Satlantas Polres Morowali Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara Ke-69 Tahun 2024 

    Satlantas Polres Morowali Syukuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara Ke-69 Tahun 2024 
    Wakapolres Kompol Awaludin Rahman potong tumpeng

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Morowali, Polda Sulawesi Tengah, di bawah pimpinan Kasat Lantas Polres Morowali AKP Atmaji Sugeng Wibowo S.T.K., S.I.K, menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis (26/09/2024) pagi, di Polres Morowali ini diwarnai dengan suasana penuh keakraban dan rasa syukur, menggambarkan semangat kebersamaan di Polres Morowali.

    Acara ini turut dihadiri oleh oleh Wakapolres Morowali, Kompol Awaluddin Rahman S.H., M.H, Pejabat Utama (PJU) Polres Morowali serta seluruh personil jajaran Satlantas Polres Morowali. Dalam sambutannya Wakapolres menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dedikasi dan kerja keras yang ditunjukkan oleh Satlantas Polres Morowali.

    Wakapolres Kompol Awaludin Rahman mengapresiasi berbagai kegiatan positif yang telah dilaksanakan dalam rangka HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69, seperti kegiatan bakti sosial, bakti religi, anjangsana ke purnawirawan Polri dan Warakawuri, serta pelaksanaan kegiatan lainnya yang telah dilaksanakan Satlantas Polres Morowali.

    “Saya sangat mengapresiasi seluruh kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Satlantas Polres Morowali, yang telah menunjukkan dedikasi dan komitmen tinggi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, ” ujar Wakapolres.

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Warga Binaannya, Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Morowali Imbau Cakada dan Timses...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya
    Korem 012/TU Sosialisasikan Pendaftaran Bintara TNI AD Gelombang II, Gratis dan Terbuka Untuk Semua

    Ikuti Kami